Selasa, 06 Desember 2016

Sabtu petang singkat
Dia menjemputku lebih cepat
Kusambut dengan penat
Darinya tetap senyum canda terlihat
Semoga dia benar-benar tertawa

Sabtu petang sumbang
Dia datang tapi ku tak pulang
Malamku tanpanya terasa kurang
Kukirim alasan terang
Alasan sibuk remaja di Minggu mendatang
Darinya tetap senyum canda terpampang
Semoga dia benar-benar tertawa

Sabtu petang nanti
Senyummu jangan mati
Tawamu jangan berhenti
Jikalau harus di hadap bodohku
Marahlah jangan berubah
Tapi bantu aku bangkit ya, Yah
Tertawalah cukup
Gelak penguat akhir pekanku
Semoga kau benar-benar tertawa

Maaf jika aku racun tawamu
Maaf jika aku hujan tawamu
Maaf aku begitu menyedihkan

Orek-Orekan Salma . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates