Minggu, 28 Agustus 2016

Terima kasih sudah datang
Untuk sekadar pastikanku pulang
Pulang pada perasaanku sendiri
Perasaan tanpa sakit hati
Perasaanku yang damai

Terima kasih sudah pergi
Semoga tidak untuk kembali
Aku tetap di sini
Bersama kilau mentari yang masih sudi memanasi
Kuusahakan tak berubah
Pun untuk perasaanmu
Meski melaju pada jalan berbeda
Terima kasih tak buatku jatuh cinta

Orek-Orekan Salma . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates