Sajak dengan Banyak Bergerak
Mengenalmu serupa membaca sajak dengan banyak bergerak
Lama, tapi berkenan kupahami
Menyukaimu serupa menulis sajak dengan banyak bergerak
Lama, tapi tetap kugarap
Merindukanmu serupa mengharap sajak dengan banyak bergerak
Lama, tapi tak bisa jadi nyata